Konten [Tampil]
sumber: pinterest |
Eksfoliasi itu cuma scrub sama serum aja ya? Eits, engga ya bestie, produk eksfoliasi itu ada banyak banget bukan cuma satu atau dua produk saja.
Exfoliasi dibagi menjadi dua jenis, yakni Chemical exfoliator yang dikenal menggunakan bahan-bahan kimia seperti AHA/BHA dan ada Physical exfoliator yang menggunakan bahan berupa butiran-butiran halus.
Namun, pastikan kamu sudah mengetahui jenis eksfoliasi yang sesuai dengan kulit wajah, sebelum membeli. Karena jika salah, maka akan merusak kulit wajah kamu.
Apa Saja Produk Eksfoliasi
Produk eksfoliasi memiliki berbagai macam bentuk dan formulanya, mulai dari serum, toner, mulai dari chemical hingga physical exfoliate.
Selain tata cara pemakaian, masing-masing bentuknya juga berbeda, berikut adalah macam-macam produk eksfoliasi yang dapat kamu ketahui.
1. Scrub
Facial scrub merupakan salah satu jenis physical exfoliator yang menggunakan butiran scrub (beads) yang bertekstur kasar agar dapat mengeksfoliasi kulit.
Eits, meskipun scrub tersedia untuk tubuh, scrub yang satu ini hanya khusus digunakan pada wajah, ya!
Cara penggunaannya juga cukup berbeda, karena facial scrub biasanya digunakan setelah memakai facial wash, agar wajah terhindar dari segala kotoran yang berada di permukaan kulit.
Dan memaksimalkan kinerja exfo pada facial scrub untuk membersihkan sel-sel kulit mati dan minyak yang terperangkap di pori-pori wajah.
2. Toner
Toner eksfoliasi memang sudah tidak asing lagi dikenal, karena toner merupakan produk chemical exfoliator yang memiliki tekstur cair, namun sangat gentle dan cocok dipakai untuk pemula.
Berbeda dari yang lainnya, penggunaan toner exfoliator ini tidak perlu dibilas lagi dengan air, cukup biarkan saja hingga meresap sempurna kedalam kulit.
Cara pemakaiannya pun beragam, ada yang langsung tuang ke tangan lalu tepuk-tepuk ke area wajah, ada juga yang menggunakan kapas. Tapi, rerata penggunaan toner eksfoliasi lebih sering digunakan menggunakan kapas.
3. Serum
Serum eksfoliasi tergolong ke dalam chemical exfoliator atau mengandung bahan aktif di dalamnya.
Serum eksfoliasi juga dikenal lebih efektif, anti ribet dan juga praktis tanpa perlu di bilas, bahkan daya serapnya juga lebih cepat dengan tekstur yang lebih kental.
Tekstur eksfoliasi akan menjadi pembeda dari serum lainnya, karena tekstur kental tersebut yang menandakan adanya konsentrasi kandungan yang lebih tinggi.
Meski cukup berisiko dan retan iritasi, maka pemilihan serum eksfoliasi harus berhati-hati, jika salah kulit bisa jadi breakout, lho!
Untuk itu, tetap perhatikan pemakaian serum juga ya, pastikan menggunakan serum saat kondisi kulit tidak basah. Beberapa serum diantaranya sedikit berbeda, ada yang perlu dibilas lagi dengan air.
Pastikan sebelum pemakaian kamu sudah melihat cara pakai di kemasan ya, bestie.
4. Exfo Pad
Exfo pad atau exfoliasi pad juga termasuk ke dalam produk eksfoliasi karena dapat merontokan sel-sel kulit mati.
Exfo pad memiliki sisi bertekstur yang mempermudah pengguna untuk membantu mengangkat komedo dan sel kulit mati.
Pemakaian exfo pad direkomendasikan untuk pemula, karena exfo pad termasuk physical exfo dan dapat digunakan saat muncul jerawat.
5. Clay Mask / Masker Exfoliasi
Penggunaan clay mask atau masker exfoliasi juga termasuk ke dalam produk eksfoliasi, karena dikenal bersifat gentle dan minim iritasi.
Clay mask / masker exfoliasi memiliki pemakaian yang lebih efektif, hanya dengan mengoleskan masker ke permukaan kulit secara merata lalu diamkan kurang lebih selama 10-15 menit.
Meskipun ini masker, tetap ada butiran scrub kecil yang dapat membantu mengangkat komedo dan sel kulit mati.
Namun jangan lupa untuk menggunakan pelembab setelahnya, untuk menghindari rasa kering dan tertarik pada area kulit wajah setelah menggunakan masker eksfoliasi.
0 Komentar